"Kami akan mencegah siapa pun di dunia, termasuk Israel, dari mengambil langkah-langkah yang akan merusak perjanjian ini dan kami akan membuatnya menjadi sangat jelas bagi semua pihak," kata Menteri Luar Negeri Inggris, William Hague, di depan parlemen, Senin (25/11/2013).
Hague menyatakan hal itu saat melaporkan perkembangan pembicaraan nuklir tersebut di Geneva, Swiss. Ia pun mengatakan tak ada tanda-tanda ada negara yang berupaya menentang perjanjian itu. Meski demikian ia mengatakan Inggris akan tetap mewaspadai kemungkinan penentangan itu.Dari Teheran, Selasa (26/11/2013), Presiden Iran Hassan Rohani mengatakan Israel telah mengisolasi dirinya sendiri dengan berupaya menentang perjanjian Iran yang dimotori kelompok negara P5+1, yakni Amerika Serikat, Inggris, Perancis, Rusia, China, dan Jerman.
Perdana Menteri Israel dalam beberapa kesempatan terus menyuarakan penentangan terhadap pembicaraan internasional soal nuklir Iran. Dia mengatakan setiap kesepakatan dengan Iran adalah "kesalahan sejarah".
Kesepakatan soal nuklir diambil setelah melewati pembicaraan selama enam bulan, Minggu (24/11/2013). Rohani menyebut kesepakatan itu merupakan hasil dari perjalanan panjang, sekaligus mengingatkan bahwa jalan yang sama panjang juga masih menghadang untuk kesepakatan akhir soal program nuklir itu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.