Sementara itu, Presiden Kenya Uhuru Kenyatta mengatakan dalam pidatonya yang disiarkan televisi nasional, Kenya akan mengalahkan serangan teror.
"Kenya pernah mengatasi serangan seperti ini, dan kita akan mengalahkan mereka lagi," kata Kenyatta dalam pidatonya.
"Saya juga kehilangan keluarga dalam serangan di Westgate," tambah Presiden Kenyatta.
Kenyatta melanjutkan, pasukan Kenya kini sudah merespons serangan tersebut dan telah memerintahkan militer agar melakukan sebuah operasi cepat dan terukur.
"Prioritas utama kami adalah keselamatan pengunjung mal yang kini menjadi sandera," ujar presiden.
Sebelumnya kelompok militan Somalia Al-Shabab mengklaim serangan di mal Westgate, Nairobi, Kenya, itu dilakukan oleh salah satu unit tempurnya.
Seorang juru bicara Al-Shabab mengatakan, serangan itu merupakan pembalasan atas pengiriman pasukan Kenya ke wilayah Somalia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.