Catatan menunjukkan, pertemuan itu terjadi di Senat Thailand. Adalah petinggi Komite Senat Urusan Luar Negeri Thailand Sen Somchai yang mengatakan hal tersebut. "Senat mendiskusikan soal Peraturan Anggaran untuk 2014,"katanya.
Catatan Senat Thailand menunjukkan kalau sepanjang dua tahun silam, Yingluck menghabiskan dana 300 juta baht untuk bepergian tersebut. Perempuan kelahiran 27 Juni 1967 ini, pada periode tersebut, melakukan 52 perjalanan ke 41 negara.
PM Yingluck paling sering melancong ke mancanegara untuk urusan tiga hal. Pertama, promosi perdagangan. Kedua, promosi ekspor. "PM Yingluck juga sering mencari proyek investasi asing bagi Thailand,"kata Somchai.
Somchai kemudian mengatakan kalau selama tujuh bulan pertama 2013 atau Januari sampai dengan Juli, Thailand masih mengalami defisit perdagangan. Angkanya mencapai 18 miliar dollar AS.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.