Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paus Fransiskus Akan Kunjungi Pengungsi di Pulau Lampedusa

Kompas.com - 01/07/2013, 21:05 WIB
VATICAN CITY, KOMPAS.com - Paus Fransiskus, Senin (1/7/2013), memutuskan memilih pulau Lampedusa di pesisir selatan Italia sebagai lokasi perjalanan perdananya keluar kota Roma.

Pilihan kunjungan Paus ke Pulau Lampedusa ini untuk menunjukkan rasa solidaritas untuk para pengungsi yang ditampung setelah menyeberang lautan menggunakan perahu yang sama sekali tidak aman. Demikian pernyataan resmi Vatikan.

Pulau yang terletak di ujung paling selatan Italia itu, menjadi pintu gerbang para imigran Afrika yang lari dari kesulitan ekonomi dan konflik di negaranya untuk menuju Eropa.

Vatikan mengatakan Paus Fransiskus sangat terharu melihat ribuan pengungsi terus mengalir ke pulau kecil itu. Dalam kunjungan pada 8 Juli nanti, Paus akan melemparkan karangan bunga ke laut untuk mengenang ratusan pengungsi yang tenggelam di perairan yang memisahkan Eropa dan Afrika itu.

Paus juga akan bertemu dengan sekelompok imigran yang berhasil menyeberangi lautan dan menggelar misa di sebuah gelanggang olahraga di pulau itu.

Gedung serbaguna pulau Lampedusa yang berkapasitas 380 orang sudah sejak lama tak mampu lagi menampung para imigran itu. Kerepotan Lampedusa menjadi simbol Eropa yang tak mampu mengendalikan arus imigran.

Pulau Lampedusa hanya berpenduduk 6.000 orang dan kini jumlah penduduk pulau itu sudah dilampaui imigran yang ditampung di pulau kecil itu.

Para imigran itu membangun tenda sederhana di hampir setiap sudut pulau, yang sebelumnya memperoleh pendapatan dari perikanan dan wisata.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Reuters
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com