KOMPAS.com - Ukraina mengincar satu kursi keanggotaan tidak tetap di Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB). "Ini menjadi program politik luar negeri kami,"kata Menteri Luar Negeri Ukraina Leonid Kozhara sebagaimana warta Xinhua pada Selasa (4/6/2013).
Menurut Kozhara, Ukraina akan mencoba mengisi posisi tersebut untuk periode DK PBB 2016-2017. Sejatinya, Ukraina sudah tiga kali duduk di DK PBB sebagai anggota tidak tetap. Kontribusi Ukraina di dewan tersebut adalah pada operasi pasukan penjaga perdamaian PBB. "Khususnya di Afrika,"kata Kozhara di hadapan para duta besar dari Afrika dan Amerika Latin, serta Timur Tengah dalam sebuah pertemuan di Kyiv.
DKK PBB memang punya lima negara anggota tetap yakni China, Perancis, Inggris, Rusia, dan Amerika Serikat. Di samping itu, ada sepuluh negara berstatus anggota tidak tetap dengan masa bakti dua tahun.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanDapatkan informasi dan insight pilihan redaksi Kompas.com
Daftarkan EmailPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.