Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Listrik Padam di 14 Provinsi

Kompas.com - 21/05/2013, 21:36 WIB
Pieter P Gero

Penulis

BANGKOK, KOMPAS.com — Pemadaman listrik massal membuat lebih dari 8 juta penduduk di 14 provinsi di Thailand selatan, Selasa (21/5/2013), kegelapan dalam beberapa jam. Pemadaman ini juga menimpa kawasan turis paling populer, seperti Koh Samui dan Phuket.

Kantor berita AP melaporkan, ini merupakan pemadaman terbesar di Thailand selama ini. Pemadaman besar-besaran terajdi sejak Selasa petang karena kerusakan pada jaringan transmisi tegangan tinggi yang menghubungkan wilayah selatan dan wilayah tengah Thailand.

Otoritas Pembangkit Listrik Thailand, Thatri Rewcharoen, menegaskan, perbaikan kerusakan ini akan memerlukan waktu beberapa jam. Diperkirakan butuh waktu tiga jam untuk bisa memulihkan pasokan listrik ke Thailand selatan.

Berbagai instalasi penting, seperti bandara dan rumah sakit, dilaporkan terpaksa menggunakan generator darurat.

Sejauh ini tidak ada laporan terjadi kerusuhan berkaitan dengan pemadaman listrik. Wilayah Thailand selatan dikenal sebagai kawasan penuh pergolakan separatis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com