Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Karyawan Wanita Ditemukan Mengapung di Mahakam

Kompas.com - 19/04/2013, 16:39 WIB

SAMARINDA, KOMPAS.com - Enam orang korban kapal KM Karya Indah yang tenggelam di Sungai Mahakam pada Rabu (17/4/2013) lalu kembali ditemukan dan diangkat tim SAR gabungan, Jumat (19/4/2013) pagi. Keenam orang itu setelah menjalani identifikasi awal di Posko Tim DVI Kaltim (Dermaga PT Kalamur) semuannya berjenis kelamin perempuan.

Mayat pertama ditemukan sekitar pukul pada 4.25 dinihari di dekat Dermaga PT Trakindo Sengkotek, Samarinda. Selang 1 jam kemudian, Tim SAR kembali menemukan lagi satu mayat korban kapal tenggelam yang diketahui pihak keluarga bernama Sutriani di dekat Dermaga PT Trakindo. Selanjutnya Tim SAR kembali menemukan sesosok mayat yang diduga bernama Nurhayati mengapung di perairan Mahakam dekat kantor Gubernur Kaltim sekitar pukul 08.20 Wita.

Kemudian dua korban lagi ditemukan di perairan Mahakam dekat Kelurahan Selili, Kota Samarinda sekitar pukul 6.30 Wita. Satu di antara kedua korban itu diduga bernama Sulfiani, istri dari M Ali. Selanjutnya pada pukul 08.20 pagi kembali muncul sesosok mayat perempuan di dekat lokasi kapal tenggelam yakni berjarak sekitar 200 meter dari Dermaga PT Kalamur.

“Hari ini Jumat 19 April, jumlah mayat korban kapal tenggelam yang ditemukan dan dievakuasi lalu mnejalani identifikasi awal sebanyak 6 orang. Enam orang itu semuannya berjenis kelamin perempuan, namun identitansya masih akan diidentifikasi lebih lanjut," ujar salah seorang petugas PMI Kaltim yang ikut dalam tim identifikasi korban kapal tenggelam.

Pantauan Tribun, Jumat (19/4/2013), keenam mayat itu setelah diidentifikasi awal satu persatu oleh TIM DVI Kaltim dan PMI Kaltim, selanjutnya dibawa menggunakan mobil ambulans PMI ke Pusat Laboratorium Forensik Rumah Sakit Umum Abdul Wahab Sjahranie.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Samarinda Dadang Airlangga membenarkan terkait temuan keenam mayat korban kapal tenggelam itu. Menurut dia, mayat -mayat itu sudah dievakuasi dan tengah menjalani proses identifikasi.

Dengan ditemukannya 6 orang korban har ini, kata Dadang, maka jumlah korban kapal tenggelam yang ditemukan sudah mencapai 9 orang dari 22 korban yang dinyatakan hilang.

“Kita doakan mudah-mudahan semua korban segera ditemukan, dan kami mohon agar pihak keluarga bersabar menghadapi musibah ini,” ucap Dadang. (has).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com