Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasukan Israel Tembak Remaja Palestina

Kompas.com - 04/04/2013, 04:51 WIB

RAMALLAH, KOMPAS.com — Sejumlah prajurit Israel, Rabu (3/4/2013) malam, menembak mati seorang remaja Palestina berusia 16 tahun dan melukai dua orang lainnya.

Remaja itu—Amer Nassar—terkena peluru pasukan Israel tepat di kepalanya, saat mereka melepaskan tembakan di kota Tulkarem di sebelah utara Tepi Barat.

Pasukan Israel mulai melepaskan tembakan saat para remaja itu melempari penghalang jalan Israel menggunakan batu.

Sejak Rabu pagi, bentrokan pecah di Tepi Barat, terutama kota Hebron, antara pasukan Israel dan para pengunjuk rasa Palestina yang menuntut tanggung jawab Israel atas kematian seorang tahanan Palestina.

Tahanan itu, Maisara Abu Hamdiyeh (63), tengah menjalani hukuman seumur hidup saat dia diketahui menderita kanker tenggorokan. Israel dituding tidak memberi perawatan selayaknya hingga Hamdiyeh meninggal dunia setelah 10 tahun menjalani hukumannya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com