Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jala Anti Hiu Dipasang di Pantai Wisata Cape Town

Kompas.com - 24/03/2013, 15:28 WIB
Pieter P Gero

Penulis

CAPE TOWN, KOMPAS.com - Otoritas Afrika Selatan memasang jala mencegah hiu di pantai wisata terkenal di Cape Town. Hal ini merupakan yang pertama di kota ini sebagai upaya mencegah terjadinya serangan hiu atas para wisatawan yang menikmati gelombang laut di sana.

Kantor berita AFP, hari Minggu (22/3/2013) melaporkan, jala pencegah hiu ini dipasang di Pantai Hish Hoek, di mana hiu putih sering muncul dan menyerang manusia yang berenang di sana. Sudah terjadi tiga kali serangan hiu putih atas manusia yang berenang di sana sejak tahun 2004. Dua dari tiga serangan tadi berakibat fatal.

"Jala ini akan berfungsi seperti 'pagar di dalam air'," ujar Greeg Oelofse, kepala Kebijakan Strategi dan Lingkungan Cape Town.

Jala ini didesain untuk menghindari binatang laut lainnya terjebak, kecuali mencegah hiu putih lolos mendekati manusia yang sedang berenang di pantai. Pemasangan jala anti hiu putih ini akan diuji coba sampai dengan Januari tahun 2014, untuk memastikan apakah fungsinya berjalan baik dan tidak menimbulkan risiko bagi kehidupan laut lainnya.

Jika berhasil, ujar Oelofse, pemasangan jala ini akan diperluas dan akan tercipta sebuah tempat pemandian di pantai yang aman dan tidak sampai menganggu kehidupan laut lainnya mendatangani pantai. Pantai Fish Hoek terus mengalami serangan hiu putih dalam beberapa tahun ini. Serangan fatal terakhir tahun 2010.

Namun tahun lalu, seorang pria Inggris diserang hiu putih setelah dia mengabaikan peringatan adanya hiu putih di sana. Jala ini akan dipasang setiap hari dan akan disingkirkan setiap hari untuk mencegah paus dan lumba-lumba terjebak saat mendekati pantai. Jala anti hiu ini juga sudah diterapkan di Hongkong, China dan kepulauan Seychelles. Jala di di dua tempat ini permanen.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com