Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kebingungan, Ibu Muda Sayembarakan Nama Bayinya

Kompas.com - 04/03/2013, 11:44 WIB

LOS ANGELES, KOMPAS.com - Jika Anda kebingungan memberi nama calon anak yang akan lahir maka cara yang digunakan Natasha Hill (26), seorang ibu muda asal Los Angeles, Amerika Serikat ini mungkin bisa ditiru.

Natasha, seorang guru seni, akan melahirkan bayinya npada September mendatang. Meski demikian, saat ini dia sudah mulai memikirkan nama bayinya itu. Awalnya dia akan memberi nama Katorah atau yang berarti musim dingin.

Sayangnya, Nastasha merasa belum "mantap" dengan nama yang direncanakannya. Sehingga, Natasha memutuskan ikut sebuah kompetisi yang digelar Belly Ballot, sebuah organisasi yang berpusat di Austin, Texas.

Menurut situs resmi organisasi itu akan menggalang nama bayi dari para pemilih. Belly Balot dan sponsor kompetisi akan mengajukan 10 usulan nama -lima nama anak laki-laki dan lima nama anak perempuan.

Nama yang paling banyak dipilih akan menjadi nama bayi Natasha Hill, setidaknya sampai anak itu berusia 18 tahun. Pendiri Belly Ballot, Lacey Moler menjami pihaknya tidak akan menyediakan nama-nama yang terlalu "gila" untuk dipilih.

"Saya kira ini adalah ide yang unik. Saya sangat senang menunggu hasil akhirnya" kata Natasha lewat blog Belly Ballot.

"Konsep Belly Ballot adalah hubungan sosial dan bersenang-senang. Saya tak sabar melihat nama apa yang dipilih untuk anak saya," ujarnya.

Sayangnya, suami Natasha tak seantusias istrinya. Dia khawatir para pemilih tak tahan untuk tidak memilih nama-nama yang gila dan aneh.

Natasha menyatakan dia tidak akan melihat hasil voting ini hingga hasilnya diumumkan pada 18-22 Maret mendatang. Natasha khawatir jika dia terlalu sering memantau maka dia akan kecewa dengan pilihan warga.

Namun, kompetisi ini bukannya tanpa pro dan kontra. Sebagian orang menyatakan kontes memberi nama untuk bayi ini tidak pantas dilakukan.

"Ini gila. Anda haru malu kepada diri sendiri. Apa yang akan Anda katakan jika suatu saat anak Anda bertanya soal asal usul namanya? Jangan lakukan ini, nanti Anda menyesal," kata seseorang yang menulis di blog Belly Ballot.

"Jangan salah paham. Saya juga akan menggunakan uang hadiahnya, tapi saya tetap berpikir ini berlebihan," kata orang lainnya.

Apapun kata orang, Natasha tetap pada pendiriannya. Sebab dia tak hanya akan mendapatkan nama untuk anaknya kelak. Dia juga akan mendapatkan hadiah uang sebesar 5.000 dolar AS atau hampir Rp 50 juta.

Natasha mengatakan dia akan menggunakan uang itu untuk membayar utang kartu kredit dan sisanya ditabung untuk pendidikan anaknya di masa depan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com