Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Militan Somalia Klaim Eksekusi Prajurit Kenya

Kompas.com - 15/02/2013, 13:57 WIB

NAIROBI, KOMPAS.com - Kelompok militan Somalia Al-Shabab mengklaim telah mengeksekusi seorang prajurit Kenya yang tertangkap dan mengancam akan membunuh lima sandera lainnya, Jumat (15/2/2013).

"Saat mujahidin mengeksekusi prajurit KDF (Pasukan Pertahanan Kenya), masih ada kesempatan membebaskan lima tahanan lain dengan selamat," demikian pernyataan resmi Al-Shabab.

Bulan lalu, Al-Shabab mengumumkan tenggat waktu 14 Februari agar Kenya segera menarik pasukannya yang memerangi Al-Shabab di wilayah Somalia.

Selain itu, Al-Shabab juga menuntut agar Kenya membebaskan semua tahanan Muslim yang dituduh sebagai teroris dan kini ditahan di Kenya.

Al-Shabab, yang  sebelumnya juga merilis video yang menampilkan lima warga Kenya yang disandera, mengancam akan membunuh kelima sandera itu dalam waktu lima hari jika pemerintah Kenya tidak mengindahkan tuntutan mereka.

Kenya mengalami rangkaian serangan granat dan bom sejak pasukan negeri itu menginvasi wilayah selatan Somalia, akhir 2011 lalu untuk menggempur basis-basis Al-Shabab.

Invasi itu dilakukan setelah serangkaian penculikan terjadi di Kenya yang diduga keras didalangi kelompok militan yang terkait dengan Al-Qaeda itu.

Kini militan Al-Shabab tengah terdesak karena selain digempur pasukan Kenya, kelompok ini juga harus menghadapo 17.000 pasukan Uni Afrika yang membantu militer Somalia.

Tak hanya itu, pasukan Ethiopia juga ikut menggempur Al-Shabab di wilayah barat daya Somalia.

Pada Kamis (14/2/2013), pasukan Uni Afrika dan Somalia merebut kota Janalle, Aw Dhigle dan Barire, sekitar 80 kilometer di barat daya ibu kota Mogadishu, dari tangah Al-Shabab.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com