Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tragedi Connecticut Nyaris Terjadi di Indiana

Kompas.com - 17/12/2012, 17:01 WIB

INDIANAPOLIS, KOMPAS.com — Pada hari yang sama saat Adam Lanza membantai 20 anak-anak dan enam orang dewasa di Newtown, Connecticut, ternyata di bagian lain AS, tepatnya di Negara Bagian Indiana, tragedi serupa hampir saja terjadi.

Polisi Cedar Lake, Indiana, menangkap seorang lelaki bernama Von Meyer (60), Jumat (14/12/2012). Polisi menangkap lelaki ini setelah istrinya melapor bahwa Von Meyer mengancam akan membakar dirinya dan kemudian menyerang sebuah sekolah dasar yang tak jauh dari kediamannya.

Saat ditangkap, polisi menemukan 47 pucuk senjata api lengkap dengan amunisinya dan uang tunai sebesar 100.000 dollar AS.

Dari penyelidikan, polisi mengetahui Meyer memiliki senjata api dalam jumlah besar yang disimpan di kediamannya. Demikian sejumlah laporan mengatakan.

Model senjata yang dimiliki Von Meyer belum dibeberkan polisi, tetapi diduga senjata milik lelaki itu adalah senjata-senjata bersejarah yang hanya dimiliki para kolektor.

Meyer dituduh akan membakar istrinya saat dia tertidur. Rencananya, tak berhenti di situ, dia berencana menyerang SD Jane Ball yang memiliki sekitar 1.000 orang murid.

Jarak sekolah itu tak jauh dari kediaman Meyer. Laporan polisi mengatakan Meyer bisa mencapai sekolah itu lewat jalan setapak yang melintasi sebuah hutan kecil.

Von Meyer diketahui pernah menjadi anggota geng motor Invaders Motorcycle Gang. Seperti halnya Hells Angels, kelompok ini juga dianggap sebagai kelompok pelanggar hukum. Cabang geng ini di Indiana Utara dibentuk pada 1965.

Akibat rencana jahatnya itu, Meyer kini ditahan tanpa kemungkinan dibebaskan dengan jaminan di penjara Lake County. Dia dikenakan tuduhan merencanakan kejahatan, dua tuduhan melawan hukum, dan satu tuduhan kekerasan dalam rumah tangga.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com