Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepala Dinas Intelijen Afganistan Lolos dari Maut

Kompas.com - 06/12/2012, 20:28 WIB

KABUL, KOMPAS.com - Kepala Dinas Intelijen Afganistan, Asadullah Khalid terluka dalam serangan granat di Kabul, Kamis (6/12/2012).

"Kepala dinas intelijen Afganistan selamat dari tindakan pengecut teroris di kota Kabul," demikian pernyataan Direktorat Keamanan Nasional (NDS).

Sejumlah saksi mata mendengar suara ledakan. Polisi mengatakan Khalid terluka akibat serangan itu. Sumber dari aparat keamanan menyebut Khalid terluka parah dan harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan transfusi darah.

Sejauh ini belum ada satu kelompok pun yang menyatakan bertanggung jawab atas serangan granat ini. Namun, kelompok Taliban yang ingin menggulingkan pemerintahan Hamid Karzai biasanya langsung menjadi tersangka utama.

Asadullah ditunjuk sebagai Kepala NDS pada Agustus lalu oleh Preiden Hamid Karzai. Penunjukan ini kemudian disetujui parlemen meski organisasi HAM negara-negara barat menentang penunjukan ini karena menduga Asadullah banyak terlibat penyiksaan tahanan.

NDS memainkan peranan penting dalam perang melawan Taliban, yang dijatuhkan oleh invasi AS pada 2001 karena menampung pemimpin Al-Qaeda Osama bin Laden yang dianggap bertanggung jawab atas serangan 11 September di New York dan Washington DC.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com