Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Pemimpin Uni Eropa Bakal Terima Nobel Perdamaian

Kompas.com - 18/10/2012, 06:13 WIB

PARIS, KOMPAS.com - Presiden Parlemen Eropa Martin Schulz mengatakan, Rabu (17/10/2012), bahwa dia bersama Presiden Komisi Eropa Jose Manuel Barroso dan Presiden Uni Eropa Herman Van Rompuy, akan bersama-sama menerima Hadiah Nobel Perdamaian di Oslo, Norwegia.

Schulz mengatakan, dia sudah bertemu dengan Barroso dan Von Rompuy pada Selasa malam di Brussels, Belgia. Dalam pertemuan itu, diputuskan penghargaan tersebut akan mereka terima bersama. "Kami akan pergi bersama, kami bertiga," jelas Schulz di Paris, usai pertemuan dengan Presiden Perancis Francois Hollande.

Meskipun demikian, lanjut Schulz, mereka belum memutuskan siapa dari mereka yang akan memberi kata sambutan pada acara penganugerahan Hadiah Nobel Perdamaian di Oslo, pada 10 Desember mendatang.

"Dalam pandangan saya, yang penting bukan siapa yang memberi sambutan. Yang penting adalah, tiga institusi Eropa hadir di sana," tegasnya.

Pada Jumat pekan lalu, Komite Nobel mengumumkan Hadiah Nobel Perdamaian 2012 dimenangi oleh Uni Eropa karena berhasil menciptakan perdamaian selama lebih dari setengah abad di benua yang terkoyak Perang Dunia II. Keputusan itu mendapat pujian sekaligus cemoohan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com