Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Australia Pindahkan Pencari Suaka ke Nauru

Kompas.com - 10/09/2012, 12:10 WIB
Ervan Hardoko

Penulis

CANBERRA, KOMPAS.com - Menteri Imigrasi Australia Chris Bowen pada Senin (10/9/2012) mengatakan pengiriman para manusia perahu ke negara Pasifik kecil Nauru akan dilakukan akhir pekan ini.

Di tengah ancaman meningkatnya pencari suaka yang datang lewat laut, Australia bulan lalu mengumumkan rencana mengirim mereka ke Nauru dan Pualu Manus di Papua Nugini untuk mengurangi jumlah pencari suaka.

Bowen mengatakan dia akan memasukkan dokumen-dokumen yang diperlukan ke parlemen untuk memproses Nauru sebagai negara tujuan pemindahan pencari suaka.

Sesuai undang-undang migrasi para pencari suaka yang menggunakan perahu bisa dikirim ke negara-negara kecil sambil menunggu visa mereka.

"Dokumen akan diserahkan ke kedua parlemen untuk menyetujui tujuan pemindahan para pencari suaka yang datang setelah 13 Agustus ke Nauru," kata Bowen.

Pada pertengahan Agustus lalu, Canberra mengumumkan keinginannya untuk memindahkan para pencari suaka ke Nauru dan Papua Nugini sebagai bagian kebijakan untuk mengurangi penyelundupan manusia lewat laut ke Australia.

Tetapi Bowen enggan berkomentar saat ditanya kelompok mana yang akan pertama dikirim ke Nauru atau apakah anak-anak juga termasuk yang dipindahkan.

Dia hanya mengatakan kelompok pencari suaka pertama akan dipindahkan dalam hitungan hari.

"Pembuatan tempat penampungan sementara sudah hampir selesai dan pemerintah berharap bisa memindahkan mereka ke Nauru akhir pekan ini," tambah Bowen.

Lebih dari 300 pencari suaka tewas tahun ini saat menuju ke Australia saat perahu yang mereka gunakan tenggelam.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com