Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zona Penyangga di Suriah Tak Realistis

Kompas.com - 29/08/2012, 20:02 WIB
Josephus Primus

Penulis

KOMPAS.com — Zona penyangga di wilayah Suriah adalah langkah yang tidak realistis. "Lagi pula, hal itu tidak bisa diwujudkan," kata Presiden Suriah Bashar al-Assad pada Rabu (29/8/2012).

Bashar mengemukakan hal itu dalam wawancara dengan televisi pro-Pemerintah Suriah, Addounia TV.

Soal daerah penyangga mengemuka lantaran ide Perancis dan AS. Sebelumnya, kedua negara gagal mendapat dukungan untuk penerapan zona larangan terbang di wilayah udara Suriah.

Sementara itu, Turki meminta Perserikatan Bangsa-Bangsa membuat zona penyangga di wilayah Suriah. Tujuannya untuk melindungi pengungsi Suriah sendiri.

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com