Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Selamat Idul Fitri" di Balik Baju Nasri

Kompas.com - 20/08/2012, 00:40 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com — Gelandang Samir Nasri mencetak gol yang menentukan kemenangan Manchester City 3-2 atas Southampton pada laga Premier League, di Etihad, Minggu (19/8/2012).

Gol itu tercipta pada menit ke-80. Nasri, yang merupakan salah satu pesepak bola Muslim, merayakannya dengan mengangkat kostum sehingga tampak tulisan "Eid Mubarak" yang berarti "Selamat Idul Fitri", di pakaian dalamnya.

Menurut Islamic Dictionary, dalam bahasa Inggris, tulisan itu berarti "Happy Eid". Eid sendiri berarti hari besar Islam yang dirayakan setelah Ramadhan (Idul Fitri) berakhir dan juga ketika peziarah selesai menunaikan ibadah haji di Mekkah.

Nasri sendiri merupakan muslim yang taat terhadap ajaran Islam. Pemain kelahiran Marseille, 26 Juni 1987, tersebut rajin membaca Al Quran, meski kegiatannya padat.

Ketaatan pemain keturunan Aljazair tersebut merupakan buah dari didikan orang tuanya, Ouasilla Ben Said dan Abdelhafid Nasri. Nasri hidup dalam kesederhanaan karena ibunya hanya seorang ibu rumah tangga dan ayahnya merupakan sopir. Oleh karena itu, Nasri tak pernah lupa mengucap syukur atas karunia yang didapatkan dalam kariernya.

Lihat saja bagaimana Nasri menyampaikan rasa syukurnya seusai mengantarkan City juara Premier League pada musim lalu. "Itu semua berkat God (Allah SWT). Allahu Akbar (Allah Mahabesar)!” kata Nasri dalam sebuah wawancara.

Selain Nasri, banyak pemain-pemain beragama Islam di Premier League. Berikut daftar pemain Premier League yang merayakan Lebaran pada tahun ini:

Marouane Chamakh, Abou Diaby, Bacary Sagna, Armand Traore (Arsenal), Samir Nasri, Edin Dzeko, Kolo Toure, dan Yaya Toure (Manchester City), Marouane Fellaini (Everton), Hatem Ben Arfa, Cheick Tiote (Newcastle United), Adel Taarabt (Queen's Park Rangers), Ahmed Elmohamady (Sunderland), Younes Kaboul (Tottenham), Youssuf Mulumbu (West Bromwich), Ali Al Habsi, Mohamed Diame (Wigan).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Joao Cancelo Sebut Pep Guardiola Telah Sebarkan Kebohongan

Joao Cancelo Sebut Pep Guardiola Telah Sebarkan Kebohongan

Liga Inggris
Gerrard dan Torres Kembali Berkostum Liverpool, The Kop Terpukau

Gerrard dan Torres Kembali Berkostum Liverpool, The Kop Terpukau

Liga Inggris
Kenangan Seumur Hidup Sven-Goran Eriksson Bisa Latih Liverpool...

Kenangan Seumur Hidup Sven-Goran Eriksson Bisa Latih Liverpool...

Liga Inggris
Liverpool Legends Vs Ajax Legends 4-2: Eriksson Latih The Reds, Comeback Ditutup Torres

Liverpool Legends Vs Ajax Legends 4-2: Eriksson Latih The Reds, Comeback Ditutup Torres

Liga Inggris
Gelandang Manchester United Memuji Pep Guardiola dan Juergen Klopp

Gelandang Manchester United Memuji Pep Guardiola dan Juergen Klopp

Liga Inggris
Kobbie Mainoo Ingin Tempat di Skuad Inggris untuk Euro 2024

Kobbie Mainoo Ingin Tempat di Skuad Inggris untuk Euro 2024

Liga Inggris
Liverpool Punya Direktur Olahraga Baru, Tugas Besar Menanti

Liverpool Punya Direktur Olahraga Baru, Tugas Besar Menanti

Liga Inggris
Sir Jim Ratcliffe Tidak Akan Asal Menghamburkan Uang di Man United

Sir Jim Ratcliffe Tidak Akan Asal Menghamburkan Uang di Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com