Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satgas Perlindungan Anak Dirikan Posko

Kompas.com - 14/08/2012, 16:21 WIB
Harry Susilo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Satuan Tugas Perlindungan Anak yang terdiri dari beberapa lembaga anak akan mendirikan posko peduli anak di sepanjang jalur pantai utara Jawa Barat, seperti di Karawang, Cikampek, Cirebon, Garut, dan Sumedang.

Pendirian posko ini untuk menghibur anak-anak yang mudik bersama orang tuanya. "Di posko ini, akan ada area bermain anak dan pendongeng untuk menghibur anak agar mereka tidak stres di jalan," kata Awam Prakoso, dari lembaga Kampung Dongeng Indonesia.

Dengan adanya posko ini, Awam berharap pemudik sepeda motor dapat lebih sering beristirahat terutama saat kondisi lelah untuk mengurangi risiko kecelakaan di jalan. Anak-anak juga dapat melepas stres dan penat, semantara orang tua mereka mengecek kondisi sepeda motornya.

Ketua Dewan Pembina Komisi Nasional Perlindungan Anak Seto Mulyadi menambahkan, fasilitas yang memprioritaskan keselamatan anak belum tercerminkan di moda transportasi yang ada di Indonesia. Padahal, anak-anak rentan menjadi korban di jalan.

Menurut Seto, dari tahun ke tahun keselamatan anak masih terabaikan saat mudik. Selain moda transportasi yang tidak berpihak kepada anak, pemerintah juga belum berani bertindak tegas untuk mengantisipasi kecelakaan, terutama kepada pengemudi sepeda motor, sehingga anak-anak kerap menjadi korban.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com