Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mudik ke Wonogiri, Damuis Tabrak Angkot di Pantura

Kompas.com - 13/08/2012, 12:21 WIB
Mukhamad Kurniawan

Penulis

KARAWANG, KOMPAS.com - Kecelakaan kembali menimpa pemudik sepeda motor. Kali ini, korbannya Damuis dan Tukinem, warga Cibodas Sari, Kecamatan Cibodas, Kabupaten Tangerang, Banten, yang hendak mudik ke Wonogiri, Jawa Tengah.

Sepeda motor yang ditumpangi Damuis dan Tukinem menabrak angkutan kota jurusan Cikampek-Klari di jalur pantai utara menuju arah Cirebon di Karawang, Jawa Barat, Senin (13/8/2012) pukul 09.00.

Damuis mengalami luka parah di punggung dan kaki kanannya. Adapun Tukinem luka di kaki kiri. Keduanya kini tergolek lemas di Unit Gawat Darurat Rumah Sakit Karya Husada Cikampek.

"Saya tak tahu tiba-tiba nabrak angkutan," kata Tukinem. Berangkat dari Cibodas pukul 04.00, Damuis-Tukinem tiba di Karawang Senin pagi.

Damuis menabrak angkutan kota bernomor polisi T 1932 DV yang dikemudikan Eman Sulaeman (35), warga Dusun Kaliwedi RT 1/3 Desa Cengkong, Kecamatan Purwasari, Kabupaten Karawang. Usai kecelakaan itu, Eman membawa Damuis-Tukinem ke RS Karya Husada.

Akibat kejadian itu, Tukinem mengaku bingung, akan melanjutkan perjalanan ke Wonogiri atau balik ke Cibodas. "Sudah tak ada uang lagi. Niatnya ingin ketemu orang tua dan saudara di kampung dengan ongkos murah, tetapi kayak gini kejadiannya," kata Tukinem yang mengaku bekerja sebagai buruh cuci.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com