Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Basarnas Lacak Hilangnya Kapal Imigran

Kompas.com - 25/07/2012, 20:29 WIB
Siwi Yunita Cahyaningrum

Penulis

SITUBONDO, KOMPAS.com- Badan SAR Nasional (Basarnas) III Jawa Timur hingga Rabu (25/7/2012) malam masih melacak adanya informasi kapal yang tenggelam di dekat Pulau Raas, Kabupaten Sumenep.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Basarnas, kapal berisi 60-100 orang imigran itu hilang di perairan antara Jawa Timur-Bali, saat menuju Australia. "Kami mendapatkan informasi dari Jakarta, Basarnas Jakarta sendiri mendapatkan laporan dari warga Raas yang salah satu anggota keluarganya ada di kapal itu. Tapi sampai saat ini kami belum menemukan petunjuk lain," kata Sutrisno, Kepala Basarnas Jatim.

Sutrisno mengatakan, timnya belum sempat bertemu langsung dengan warga pemberi info. Saat ini warga tersebut diperkirakan ada di Pulau Raas, di sebelah timur pulau Madura.

Sutrisno mengakui kesulitan melacak keberadaan kapal karena informasi yang ada sangat minim. Wilayah laut pun sangat luas bahkan kemungkinan ada di lautan lepas. Namun, kapal milik Basarnas sudah mulai menyisir selat Madura.

Anshori, Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas III Kalbut Situbondo mengatakan, pihaknya turut mencari kapal tersebut di kawasan perairan Situbondo di selat Madura, namun sampai malam ini belum ditemukan petunjuk apapun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com