Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Pernikahan Dini" di India Dibatalkan

Kompas.com - 26/04/2012, 14:28 WIB

"Ini merupakan contoh pertama yang kami ketahui, seorang pasangan yang menikah di masa kanak-kanak ingin pernikahannya dibatalkan dan kami berharap dapat menjadi inspirasi," kata Kriti Bharti.

Awalnya Rakesh menginginkan pernikahannya dilanjutkan. Tetapi sikapnya melunak setelah menjalani konseling dari NGO.

Pernikahan anak-anak dilarang di India. Baik Laxmi dan Rakesh menandatangani sebuah pernyataan tertulis yang menjelaskan pembatalan pernikahan mereka dan disahkan oleh notaris di Jodhpur.

Narayan Bareth, seorang wartawan di ibukota negara bagian Jaipur, mengatakan sebuah survei terakhir menemukan bahwa 10 persen anak perempuan di Rajasthan menikah sebelum usia 18 tahun.

Koresponden BBC mengatakan ada sejumlah kasus penolakan dari remaja perempuan untuk menikah di India, tetapi masih sangat jarang.

Menurut Badan anak-anak PBB, UNICEF, India merupakan negara dengan kasus pernikahan dini terbanyak di dunia yaitu 40 persen. Meski belakangan ini upaya untuk menghentikan pernikahan dini dilakukan di India.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com