Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dewan Pendidikan Belum Temukan Kecurangan UN

Kompas.com - 24/04/2012, 22:32 WIB

PALEMBANG, KOMPAS.com - Dewan Pendidikan Kota Palembang, Sumatera Selatan, belum menemukan adanya kecurangan selama pelaksanaan ujian nasional (UN) tingkat SMA/SMK/MA dan SMP/MTs yang berlangsung di daerah itu.

Ketua Dewan Pendidikan setempat Hj Masyito Romi, di Palembang, Selasa, menjelaskan bahwa sampai kini pihaknya menyatakan belum ada kecurangan yang berlangsung selama pelaksanaan UN, baik berupa kebocoran soal atau perilaku lainnya.

"Ujian berlangsung tertib dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, sehingga tidak ditemukan kecurangan," kata Masyito, Selasa (24/4/2012).

Ia menjelaskan, memang tersebar isu kalau jawaban UN beredar dan diperjualbelikan oleh oknum, tetapi pihaknya optimistis informasi itu tidak benar.

"Sejak berlangsung UN SMA/SMK/MA dan kini SMP/MTs pihaknya secara rutin juga memantau kegiatan ujian itu dan berjalan sesuai ketentuan," ujar dia.

Masyito mengimbau, peserta UN tidak terpancing dengan isu beredarnya soal atau jawaban karena itu hanya sekedar informasi yang tidak bisa dipertanggungjawabkan.

"Jangan pernah percaya sama jawaban yang beredar apalagi sampai membeli, tetapi belajar sungguh-sungguh menjadi kunci kelulusan ujian tersebut," katanya.

Sebelumnya Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Palembang, Riza Fahlevi mengatakan sebanyak 25.102 peserta UN SMA/SMK/MA telah mengikuti ujian pada 16-19 April.

"Sedangkan 25.639 siswa SMP/MTs saat ini telah mengikuti hari kedua UN tingkat sekolah menengah pertama itu," katanya.

Pantauan Antara, sejak pendistribusian soal hingga pelaksanaan ujian nasional tingkat SMU dan SMP tersebut, hingga saat ini sedang berlangsung UN tingkat SMP/MTs hari kedua prosesnya berjalan lancar.

Menurut pihak penyelenggara, semuanya dapat terlaksana dengan baik berkat kerja sama semua pihak terkait termasuk para siswa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com