Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rovio Bantah Tak Bikin "Angry Birds Space" untuk Windows Phone

Kompas.com - 26/03/2012, 16:17 WIB

KOMPAS.com — Setelah merilis game Angry Birds Space untuk perangkat berbasis iOS dan Android, kini Angry Birds Space akan disiapkan untuk Windows Phone.

"Kami bekerja untuk menyediakan aplikasi Andry Birds di Windows Phone. Kami bekerja sama erat dengan Nokia untuk membawa game ini ke platform mereka," ujar Mikael Hed, Kepala Eksekutif Rovio, kepada Reuters akhir pekan lalu.

Langkah ini dilakukan Rovio agar mereka menjangkau semua fans, termasuk fans yang menggunakan Windows Phone.

Namun, Hed belum memberi kepastian kapan aplikasi si burung pemarah yang beraksi di luar angkasa ini akan "terbang" untuk Windows Phone.

Pernyataan Hed sekaligus menepis rumor yang beredar bahwa perusahaan asal Finlandia itu tidak akan membuat Angry Birds Space untuk Windows Phone.

Game Angry Birds telah diunduh sebanyak 700 juta kali oleh pengguna Android dan iOS. Burung pemarah juga berhasil menjadi game Facebook yang tumbuh paling cepat.

Selain untuk Android dan iOS, saat ini Angry Birds Space juga tersedia untuk PC dan Mac. Aksi burung pemarah di luar angkasa memberikan sensasi gaming yang berbeda dari Angry Birds versi sebelumnya karena ada gravitasi yang membuat si burung berputar-putar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com