Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kevin Rudd Tantang Julia Gillard

Kompas.com - 24/02/2012, 12:08 WIB

SYDNEY, KOMPAS.com - Mantan menteri luar negeri Australia Kevin Rudd menantang Perdana Menteri Julia Gillard dalam perebutan kursi ketua Partai Buruh yang kini berkuasa di Australia.

"Bukan rahasia bahwa pemerintah kita harus bekerja keras jika ingin mendapatkan kembali kepercayaan rakyat Australia. Mulai Senin, sya akan mulai mengembalikan kepercayaan itu," kata Rudd, Jumat (24/2/2012), saat mengumumkan dia mencalonkan diri untuk posisi ketua partai.

Sebelumnya, pemimpin Partai Buruh yang sekaligus Perdana Menteri Australia Julia Gillard menyatakan, pemungutan suara untuk memilih ketua Partai Buruh dilaksanakan Senin (27/2/2012) pekan depan.

Rudd, yang didepak dari posisi ketua partai oleh Gillard pada 2010, mengundurkan diri dari jabatannya sebagai menteri luar negeri Australia saat berada di Washington DC, Amerika Serikat, Rabu (22/2/2012).

"Saya ingin menyelesaikan tugas yang dipercayakan oleh rakyat Australia ketika mereka memilih saya menjadi perdana menteri," tegas Rudd, Jumat.

Kabinet Australia bisa runtuh jika Rudd menang dalam pemungutan suara Senin. Sebab, sekalipun menjadi mayoritas parlemen Partai Buruh hanya unggul satu kursi atas oposisi. Dan keunggulan itu bergantung pada koalisi Buruh dengan dua anggota independen parlemen dan satu orang dari Partai Hijau. Pemilu awal bisa saja digelar jika Partai Buruh ataupun oposisi konservatif bisa mencapai mayoritas di parlemen.

Gillard mengatakan, dia akan memupus ambisinya untuk memimpin Partai Buruh jika anggota parlemen dari partainya memilih Rudd. Dia juga meminta Rudd melakukan hal serupa jika kalah.

Para analis memperkirakan Gillard memiliki cukup dukungan untuk tetap berkuasa saat ini. Namun dia dan pemerintahnya tidak populer di mata rakyat. Sementara itu para pendukung Rudd mengatakan jika kalah pada pemunguta suara Senin, Rudd bisa kembali membangun dukungan dan mencoba (mencalonkan diri) lagi kemudian.

Selama beberapa pekan terakhir Rudd selalu membantah dia berencana memperebutkan jabatan Gillard. Sebelum Rudd mengumumkan pengunduran diri, Gillard menolak berkomentar soal laporan media yang menyebut dia berniat memecat Rudd dari jabatan menlu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com