Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rayakan Imlek, Korut Hormati Kim Jong Il

Kompas.com - 23/01/2012, 11:18 WIB

PYONGYANG, KOMPAS.com - Rakyat Korea Utara merayakan Tahun Baru Imlek 2563 dengan cara berbeda bila dibandingkan dengan warga dunia lainnya. Mereka menyambut Imlek tanpa melupakan mendiang pemimpin mereka, Kim Jong Il.

Di Pyongyang, mereka mendatangi alun-alun utama Pyongyang, Senin (23/1/2012), karena di situ terpasang foto besar Kim Jong Il, yang meninggal pada 17 Desember 2012 lalu. Mereka kemudian memberi penghormatan foto tersebut.

Rakyat Korea Utara mendapat libur selama tiga hari untuk merayakan Imlek. Kemeriahan mulai terasa di kota itu, setelah mereka melalui masa berkabung pascakematian Kim Jong Il.

Bendara nasional dan umbul-umbul bertuliskan "Juche 101" tampak berkibar di berbagai gedung. Sementara lampion bertuliskan "Selamat Tahun Baru" dan "2012" digantungkan di pintu-pintu restoran. "Juche 101" merupakan tahun saat ini menurut penanggalan Korea Utara.

Sementara itu anak-anak berkumpul di alun-alun di depan Pyongyang Grand Theater. Mereka merayakan tahun baru dengan menikmati berbagai permainan tradisional meskipun udara sangat dingin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com