Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kopassus Bagikan Ribuan Bibit Pohon kepada Warga

Kompas.com - 14/01/2012, 14:39 WIB
Ratih Prahesti Sudarsono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sekitar 20.000 bibit pohon yang disediakan Kopassus dalam waktu singkat ludes dibagikan kepada masyarakat yang berminat menanamnya. Pembagian bibit tanaman keras dan buah-buahan tersebut dalam rangka masyarakat menanam untuk penghijauan.

Sebelumnya, anggota Kopassus bersama masyarakat dan aktivis pencinta lingkungan hidup pun sudah melaksanakan penanaman pohon di bantaran Sungai Ciliwung, mulai dari jembatan dekat Universitas Gunadharma di Depok sampai Rundam di Condet, Jakarta Timur. Bibit yang ditanam juga sekitar 20.000 bibit.

"Sebelumnya kami sudah pasang spanduk pemberitahuan ada pembagian bibit gratis ini. Jadi, tadi banyak warga yang datang mengambil, selain kami juga menawarkan bibit pada pengendara yang melintas," kata Mayor (Inf) Munir, perwira penerangan Koppasus, seusai pembagian 20.000 bibit, Sabtu (14/1/2012) siang.

Pembagian bibit pohon gratis ini berlangsung di depan Markas Koppasus di Jalan RA Fadilah, Cijantung, Pasar Rebo, Jakarta Timur, sejak pukul 08.00. Pada pukul 10.00 seluruh bibit sudah habis dibawa pulang warga masyarakat peminatnya. Bibit itu terdiri dari 16 jenis pohon, yakni pohon kayu-kayuan dan buah-buahan.

"Kami harapkan bibit pohon tersebut ditanam lalu dirawat dengan baik sehingga kita semua benar-benar berperan aktif dalam penghijauan," tuturnya.

Munir menambahkan, hari Minggu besok, Kopassus bersama Gubernur DKI Jakarta dan aktivis lingkungan akan melakukan penanaman pohon penghijuan lagi, sekaligus pembersihan sampah di bantaran dan aliran Sungai Ciliwung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com