Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singapore Airlines Luncurkan Maskapai Berbiaya Rendah

Kompas.com - 02/11/2011, 06:16 WIB
Ester Meryana

Penulis

SINGAPURA, KOMPAS.com — Singapore Airlines Ltd (SIA) memperkenalkan Scoot yang merupakan maskapai berbiaya rendah jarak jauh. Menurut informasi dari manajemen perusahaan, Scoot akan mulai mengudara pada pertengahan tahun 2012. Destinasi pertamanya akan meliputi China dan Australia.

CEO Scoot, Campbell Wilson, Senin (1/11/2011) waktu Singapura, mengatakan, Scoot akan dikelola secara independen dari induknya, dan para pilotnya akan direkrut dari luar.

Dalam tahun pertamanya, maskapai ini akan mengoperasikan 4 pesawat Boeing Co 777-200 yang dibeli dari induknya. Dengan pesawat ini, Scoot menawarkan harga yang 40 persen lebih murah dari maskapai yang full-service.

Langkah Singapore Airlines ini dilakukan seiring dengan maskapai AirAsia X Sdn dan Qantas Airways Ltd dengan Jetstar-nya yang meningkatkan biaya untuk servis jarak jauhnya demi memanfaatkan meningkatnya permintaan travel masyarakat Asia. "Ini merupakan suatu langkah yang mereka harus ambil untuk mencegah hilangnya pangsa pasar," ujar Andrew Orchard, selaku analis Royal Bank of Scotland Group Plc yang berbasis di Hongkong, Senin waktu setempat.

Menurut dia, banyak wisatawan yang sensitif terhadap harga di ASEAN. Saham Singapore Airlines sendiri turun 2 persen ke posisi 11.49 dollar AS pada Senin pukul 01.38 waktu Singapura. Saham tersebut telah turun sebanyak 27 persen tahun lalu. Sementara indeks Straits Times sendiri turun hanya 11 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com