Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Naomi Watts: Menjadi Orang Tua yang Baik

Kompas.com - 29/09/2011, 07:17 WIB

JAKARTA,KOMPAS.com -- Aktris Naomi Watts (43) senang tak menjadi ibu pada usia muda. Kalau itu terjadi, ia tak yakin bisa seperti sekarang, mendedikasikan diri sebagai ibu bagi kedua anaknya.

Saat melahirkan putra pertamanya, Sasha (4), Watts berusia 38 tahun. ”Saya bisa mengerjakan banyak hal sewaktu masih muda. Jadi, kalau saat itu saya harus menjadi orangtua, mungkin saya tidak bisa fokus,” ungkap pasangan produser dan sutradara Liev Schreiber yang kemudian melahirkan Samuel (2) ini.

Bintang film King Kong (2005) itu mempunyai cara sendiri untuk mewujudkan ambisi dan mimpinya. ”Setelah merasa dewasa, mudah-mudahan saya menjadi orang yang lebih baik, orangtua yang lebih baik,” ucapnya.

Sebagai ibu, Watts senang melihat Schreiber bermain bersama dua putranya. Kepada majalah More, ia mengungkapkan, waktu yang dihabiskan Schreiber dengan anaknya terasa menakjubkan. Mereka tak pernah kehabisan permainan.

Watts tidak mengenal ayahnya sehingga kerap merasa ada sesuatu yang hilang dari dirinya. Oleh karena itu, ia ingin membesarkan sendiri kedua anaknya agar terjalin ikatan antara anak dan orangtua.

”Saya ingin mereka merasa aman bersama orangtua, teman-teman, keluarga, dan juga diri mereka sendiri. Itulah yang terpenting dalam hidup saya,” tuturnya.(CONTACTMUSIC.COM/BEE)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com