Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oposisi Tinggal Rebut Dua Kota

Kompas.com - 16/09/2011, 20:25 WIB

KOMPAS.com — Sedikit demi sedikit, oposisi tinggal menguasai dua kota terakhir basis pendukung Moammar Khadafy. Kota itu adalah Sirte dan Bani Walid. Menurut warta Al-Jazeera pada Jumat (16/9/2011), oposisi yang tergabung dalam Dewan Transisi Nasional (NTC) sudah memasuki kota-kota itu.

Sementara itu, baku tembak masih saja terjadi di situ. Pasukan oposisi mengaku sudah mengepung Bani Walid selama tiga minggu. Kota tersebut berjarak 180 kilometer sebelah selatan Tripoli.

Pada Jumat pagi, Perdana Menteri (PM) Turki Recep Tayyip Erdogan mendarat di Tripoli. Kedatangannya untuk menunjukkan dukungan bagi NTC demi mengakhiri 42 tahun rezim Moammar Khadafy.

Sehari sebelumnya, PM Inggris David Cameron dan Presiden Perancis Nicolas Sarkozy juga bertandang ke Tripoli dan Benghazi. Keduanya menegaskan, pasukan Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) tetap menjalankan misi di Libya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com