Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ukraina Bakal Lanjutkan Pembicaraan dengan Rusia

Kompas.com - 03/09/2011, 19:25 WIB

KOMPAS.com - Demi mengakhiri jalan buntu, Ukraina akan lanjutkan pembicaraan soal pasokan gas alam dengan Rusia. Presiden Ukraina Viktor Yanukovych mengemukakan hal itu di sela-sela pembicaraan pada Pertemuan Bekas Negara-negara Uni Soviet (CIS) di Dushanbe, ibu kota Tajikistan. "Kami menjaga dialog tiap waktu dan hal itu dilanjutkan saat ini," kata Yanukovych.

Negosiasi harga gas Rusia yang diekspor ke Ukraina sudah berjalan sejak 18 bulan lalu. Menurut catatan AP, AFP, dan Xinhua pada Sabtu (3/9/2011), kedua negara sukses membangun volume perdagangan hingga 50 miliar dollar AS.

Menurut Yanukovych, pilihan terakhir pihaknya adalah membawa masalah ini ke Arbitrase di Stockholm, Swedia. "Saat ini kami tetap berupaya mencari solusi terbaik," kata Viktor Yanukovych.

Rusia bakal memberi harga gas lebih murah ke Ukraina andai zona perdagangan bebas dengan Uni Eropa terlaksana. Selain itu, harga miring bakal terwujud kalau perusahaan gas Rusia, Gazprom memiliki kontrol separuh dari saham perusahaan gas negara Ukraina, Naftogaz.

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com