Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beruang Minum Vodka Jadi Tontonan

Kompas.com - 04/08/2011, 10:29 WIB

KIEV, KOMPAS.com — Menteri Lingkungan Hidup Ukraina Mykola Zlochevsky, Rabu (3/8/2011), berikrar akan membebaskan semua beruang yang disekap di restoran untuk tujuan hiburan dan sering kali dipaksa minum minuman beralkohol. Demikian laporan kantor berita Interfax.

Beruang yang ditangkap dan dijinakkan sering dimanfaatkan untuk hiburan di Rusia, termasuk Ukraina. Hewan itu dijadikan lambang nasional negeri tersebut.

Praktik itu tampaknya juga telah mempertahankan kemunculan Ukraina dari kekuasaan bekas Uni Soviet. Namun, Zlochevsky mengatakan, praktik tersebut tak manusiawi dan tak bisa diterima.

"Di televisi, mereka terus menampilkan beruang yang menderita di restoran dan hotel pinggir jalan," kata Zlochevsky sebagaimana dikutip Interfax.

"Berapa lama kita bisa membiarkan hewan disiksa di restoran tempat tamu yang mabuk membuat beruang minum vodka untuk dijadikan hiburan?" katanya.

Zlochevsky menyatakan, kementeriannya sedang membangun tempat yang luas di suaka margasatwa, yang akan menampung 80 beruang yang direncanakan dibebaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com