Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tank Suriah Tembaki Sipil

Kompas.com - 01/08/2011, 04:43 WIB

DAMASKUS, MINGGU - Sedikitnya 45 orang tewas dalam serangan mematikan yang dilancarkan militer Suriah, Minggu (31/7), di kota Hama. Tentara Suriah dilaporkan menembaki para pengunjuk rasa dengan senapan mesin dan menghujani mereka dengan peluru artileri tank.

”Mereka datang pagi-pagi sekali dan langsung menembak ke arah warga sipil. Akibatnya, 45 orang tewas dan korban luka jauh lebih banyak,” ujar aktivis hak asasi manusia Rami Abdel Rahman lewat telepon.

Tidak hanya itu, Rahman menyebut serangan serupa terjadi di dua kota lain. Serangan mematikan itu juga mengakibatkan banyak korban tewas dan luka.

Sedikitnya 6 orang tewas dan 50 orang terluka saat militer menyerang di kota Deir Ezzor. Sementara itu, di kota Harak sedikitnya tiga orang tewas dan puluhan lainnya terluka.

Baik Hama maupun Deir Ezzor selama ini dikenal sebagai lokasi pusat perlawanan dan pergerakan massa pengunjuk rasa prodemokrasi Suriah, yang berawal pada pertengahan Maret lalu.

Kota Hama dikenal punya masa lalu perlawanan yang ”berdarah-darah”. Pada tahun 1982, Presiden Havez al-Assad, yang merupakan ayah presiden Suriah sekarang, Bashar al-Assad, memerintahkan militernya membunuh sedikitnya 20.000 pengunjuk rasa penentang pemerintahannya.

Setelah aksi unjuk rasa meningkat, Presiden Bashar al-Assad kemudian mengganti gubernur kota Deir Ezzor. Kala itu, jumlah pemrotes diketahui mencapai 500.000 orang. Mereka sama-sama bersuara kencang mendesak pergantian rezim.

Pada 6 Juli juga dilaporkan, militer Suriah membunuh sedikitnya 20 orang sipil di kota Hama. Insiden itu memicu reaksi Amerika Serikat, yang mendesak pemerintahan Suriah menarik militernya dari kota itu.

Namun, Sabtu lalu militer kembali menembak mati tiga pengunjuk rasa, yang beberapa saat sebelumnya menyerang konvoi mereka dengan lemparan batu. Saat itu, konvoi militer tengah bergerak menuju Deir Ezzor untuk meredam aksi unjuk rasa di wilayah itu.

Tentara membelot

Walaupun belum dapat diverifikasi kebenarannya, sejumlah personel militer dilaporkan membelot. Salah seorang di antara mereka berpangkat kolonel Angkatan Darat, mengaku bernama Riad al-Asaad.

Riad mengklaim melepaskan diri dari rantai komandonya berikut ratusan prajurit anak buahnya. Saat ini dia dan pasukannya mengaku berposisi di dekat perbatasan Turki dan siap menyerang balik pasukan pemerintah jika mereka masih melanjutkan serangan ke Deir Ezzor.

”Saya peringatkan otoritas Suriah, jika mereka tidak berhenti menyerang (Deir Ezzor), saya akan kirim pasukan saya melawan. Saya ini komandan militer Suriah Merdeka,” ujar Riad kepada pers di Nicosia.

Selain Riad, juga dilaporkan sebanyak 15 personel wajib militer melarikan diri dan membelot di kota Homs, kemarin. Mereka melarikan diri dan meminta perlindungan dari masyarakat setempat.

Hingga saat ini kekacauan di Suriah dilaporkan telah memakan korban jiwa sebanyak 1.500 orang sipil dan 360 aparat keamanan. Sebanyak 12.000 orang ditangkap dalam sejumlah aksi represif, sementara ribuan orang lain mengungsi ke luar negeri.

(AFP/REUTERS/DWA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com