Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Strauss-Kahn Akhirnya Mengundurkan Diri

Kompas.com - 19/05/2011, 13:05 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com — Dominique Strauss-Kahn mengundurkan diri dari jabatan sebagai direktur Dana Moneter Internasional (IMF). Pengunduran diri itu dilakukan setelah Strauss-Kahn tersangkut pelecehan seksual dan percobaan pemerkosaan

Pengunduran diri ini diumumkan Strauss-Kahn dalam siaran persnya. "Saya menyangkal dengan tegas kemungkinan terbesar semua tuduhan yang telah dilakukan terhadap saya," kata Strauss-Kahn dalam surat pengunduran diri yang dikeluarkan oleh IMF, Rabu (18/5/2011) waktu setempat.

Polisi menuduh Strauss-Kahn melakukan pelecehan seksual dan percobaan pemerkosaan terhadap seorang pelayan hotel di New York. Strauss-Kahn yang juga calon terkuat presiden Perancis itu kini mendekam di penjara.

Atas pengunduran diri Strauss-Kahn ini, IMF akan segera memilih penggantinya, tetapi kapan waktunya belum ditentukan.

Dengan pengunduran diri orang nomor satu di IMF ini, masa depan Eropa bakal semakin suram. Pasalnya, IMF diharapkan bisa memberikan solusi atas krisis utang yang terjadi di Yunani dan Irlandia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com