Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giliran Reaktor Nomor 2 Bermasalah

Kompas.com - 14/03/2011, 20:24 WIB

TOKYO, KOMPAS.com - Pemerintah Jepang melaporkan kegagalan sistem pendingin di reaktor nuklir nomor 2 di Fukushima Daiichi. Dilaporkan, kegagalan mulai terjadi Senin (14/3/2011) hari ini, beberapa saat setelah ledakan terjadi pada reaktor nomor 3.

"Kami pikir, ledakan hidrogen pada reaktor nomor 3 menyebabkan sistem pendingin pada reaktor nomor 2 gagal bekerja," kata Sekretaris Kabinet Yuko Edano Senin (14/3/11) seperti dikutip CNN.

Ia mengatakan, level air pada reaktor nomor 2 menurun, disertai dengan kenaikan tekanan. Pihak terkait merencanakan untuk melepaskan gas dan menginjeksikan air laut ke dalam reaktor sebagai gantinya.

Sebelum kegagalan sistem pendingin di reaktor nomor 2, ledakan dilaporkan terjadi di reaktor nomor 3. Ledakan yang disebabkan oleh meningkatnya hidrogen akibat injeksi air laut ke reaktor menyebabkan 1ledakan yang melukai 11 orang.

Ledakan tidak menyebabkan kerusakan reaktor maupun kebocoran radioaktif yang signifikan. Sejauh ini, level radioaktif masih dalam batas wajar. US Navy mendeteksi adanya radiasi rendah hingga jarak 100 mil timur laut PLTN itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com