JAKARTA, KOMPAS.com — Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI) M Jusuf Kalla beserta rombongan yang sedang berada di Tokyo, Jepang, saat ini dalam keadaan selamat dari dampak gempa dan tsunami dan telah dievakuasi. "Alhamdulillah Ketum PMI Pak Jusuf Kalla dan rombongan saat ini dalam kondisi selamat," kata staf khusus Ketum PMI, Adam Suryadi Nur, yang ikut rombongan Jusuf Kalla saat dihubungi dari Jakarta, Jumat (11/3/2011).
Saat ini, rombongan Ketum PMI M Jusuf Kalla sedang berada di Tokyo, Jepang, dalam rangka menghadiri pertemuan tentang perdamaian di Hiroshima, Jepang.
Lebih lanjut dijelaskan bahwa pada pukul 15.00 waktu Tokyo, rombongan sempat merasakan goncangan yang cukup dahsyat selama lima menit di kawasan Roppongi seusai makan siang bersama. Beberapa saat kemudian rombongan dievakuasi di salah satu tempat oleh pihak hotel.
Selama di Tokyo mantan Wapres RI itu juga bertemu Mantan PM Jepang Yasuo Fukuda serta utusan khusus Pemerintah Jepang untuk Timur Tengah, Yutaka Imura, membahas masalah Palestina-Israel.
Saat ini, Kalla bersama Dubes RI untuk Jepang M Lutfi mengunjungi KBRI guna memantau kondisi WNI yang ada di Tokyo dan wilayah lain di Jepang. KBRI saat ini sedang membuat posko "crisis center" guna memonitor perkembangan terkini pascagempa di Miyagi itu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.