Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

150 Warga Inggris Dievakuasi dari Libya

Kompas.com - 27/02/2011, 04:24 WIB

LONDON, KOMPAS.com - Pesawat militer Inggris, Hercules C-130, mendarat di sebuah gurun pasir wilayah Libya guna mengevakuasi 150 warga Inggris yang sebagian besar pekerja kilang minyak, Sabtu (26/2/2011).

Menurut Menteri Pertahanan Inggris, Liam Fox, pesawat itu kemudian mendarat di Malta setelah lepas landas dari sekitar Kota Benghazi, 1.000 kilometer di timur ibukota Tripoli. Misi penyelamatan berlangsung sulit karena sedikit pesawat yang bisa masuk wilayah Libya. 

"Saya dapat mengonfirmasi bahwa dua pesawat Hercules C-130RAF telah mengevakuasi lebih dari 150 warga sipil dari sebuah gurun pasir di selatan Benghazi," ujar Fox.

Ia menambahkan, pergata atau kapal perang HMS Cumberland juga sudah kembali ke Benghazi dari Malta untuk mengevakuasi "orang-orang tertentu" yang tersisa dari negeri bergolak itu.

Maklumat Fox itu menyusul sidang Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-bangsa untuk mempertimbangkan pemberian sanksi hukuman terhadap rezim Libya karena serangan brutalnya terhadap para demonstran.

Patrick Eyles, salah satu penumpang pesawat, mengatakan, Hercules itu semula hendak berangkat dengan hanya membawa 65 orang, tetapi kemudian bertambang menjadi dua kali lipatnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com