Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mubarak Janji Tak Calonkan Diri Lagi

Kompas.com - 11/02/2011, 03:53 WIB

KAIRO, KOMPAS.com — Presiden Mesir Hosni Mubarak akhirnya menyampaikan pidato kenegaraan, Kamis (10/2/2011) waktu Kairo atau Jumat (11/2/2011) sekitar pukul 03.45 WIB yang ditunggu-tunggu rakyatnya setelah demonstrasi selama dua pekan terakhir.

Namun, sejauh ini, Mubarak belum menjawab lugas soal tuntutan rakyat yang menghendaki dirinya mundur dari kursi kekuasaannya selama 30 tahun.

Pada pidatonya di depan ribuan demonstran di Alun-alun Tahrir (Pembebasan), sebagaimana disiarkan stasiun TV Al Jazeera, Mubarak menyatakan dukacitanya kepada keluarga korban tewas selama proses politik yang melelahkan ini.

Mubarak juga menyebut tuntutan rakyatnya sebagai sesuatu yang adil dan jujur. Selanjutnya, ia berjanji tidak akan mengikuti pemilihan presiden lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com