Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minggu, Perekonomian Hidup Lagi

Kompas.com - 05/02/2011, 18:16 WIB

KOMPAS.com — Salah satu catatan yang mengemuka dari hasil sidang kabinet Presiden Mesir Hosni Mubarak adalah rencana menghidupkan kembali perekonomian. Warta AP dan AFP pada Sabtu (5/2/2011) menunjukkan, pemerintah bakal membuka kembali bank-bank pada Minggu (6/2/2011). Kemudian, sehari setelah itu, giliran pasar saham yang beroperasi kembali.

Bank dan pasar saham ditutup selama berhari-hari serta banyak pabrik di kota-kota besar tidak beroperasi hingga kini lantaran maraknya unjuk rasa. "Situasi perekonomian kami memang sangat buruk saat ini," kata Menteri Keuangan Samir Radwan seusai sidang tersebut, yang juga dihadiri oleh perdana menteri, menteri perminyakan, menteri perdagangan, dan gubernur bank sentral.

Para analis mengatakan, demonstrasi rakyat di Mesir menimbulkan kerugian terhadap negara itu setidaknya 310 juta dollar AS per hari.

Para pengunjuk rasa masih bertahan di Lapangan Tahrir di pusat kota Kairo menyusul rapat umum besar hari Jumat yang menuntut pengunduran diri Mubarak. Pada Sabtu ada laporan mengenai ledakan di pipa gas yang menyalurkan pasokan ke Israel dan Jordania. Ledakan ini menyebabkan kebakaran di dekat el-Arish, demikian laporan televisi negara.

Sebelumnya Mubarak mengatakan tidak akan mencalonkan diri pada pemilihan September, namun menekankan dia harus tetap di kursi presiden untuk mencegah kekacauan di negara itu. Sementara para demonstran menuntut supaya dia segera meletakkan jabatan.

Kelumpuhan yang disebabkan aksi protes menimbulkan dampak yang sangat besar terhadap perekonomian. Para wisatawan takut berkunjung dan harga barang-barang pokok, seperti rokok dan roti, meroket.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com