Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Minta Palang Pintu, PT KAI Diam...

Kompas.com - 02/02/2011, 11:58 WIB

BOGOR, KOMPAS.com — Pasangan suami-istri Rusdi Rozali (58) dan Nurhayati (50) tewas akibat tersambar kereta rel listrik ekonomi jurusan Jakarta-Bogor, Selasa (1/2) pagi. Peristiwa itu terjadi di perlintasan kereta Jalan Baru di RT 01 RW 01 Kedung Badak, Tanah Sereal, Kota Bogor.

Korban adalah warga Perumahan Bumi Pertiwi Blok DB No 6, RT 05 RW 02, Kampung Kedung Halang Lebak, Cilebut Timur, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor.

Menurut keterangan warga setempat, peristiwa orang tertabrak kereta di perlintasan Jalan Baru itu sudah tidak terhitung jumlahnya. Korban yang meninggal dunia pun sudah banyak. Perlintasan ini memang tidak berpintu.

Menurut Natsir, warga setempat, di lokasi itu beberapa tahun lalu terdapat dua pos pemantau dan bel yang selalu dibunyikan jika ada kereta yang akan melintas. Namun, saat ini pos pemantau itu tidak difungsikan lagi. Bel pun tidak ada lagi. Begitu pula palang perlintasan.

Menurut Natsir dan warga lainnya yang ditemui di lokasi kejadian, warga setempat dan pihak kelurahan sudah mengajukan permohonan kepada pihak PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) untuk pengadaan bel penanda kereta lewat. Namun, hingga saat ini tidak ada respons dari pihak PT KAI.

"Warga sini melalui lurah sudah minta agar perlintasan itu dipasangi bel. Sudah beberapa kali kami mengajukannya, tetapi enggak juga dipenuhi," kata Natsir, yang dibenarkan oleh sejumlah warga lainnya.

"Sudah ada lebih dari 20 kejadian di sini. Kereta makan korban terus. Kami minta perhatian pihak yang berwenang untuk mengatasinya," kata Wahyu. (Soewidia Henaldi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com