Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Detroit Motor Show 2011, Pemulihan Industri Otomotif AS

Kompas.com - 11/01/2011, 12:06 WIB

DETROIT, KOMPAS.com - Kendati di Amerika Serikat beberapa kota besar mengadakan pameran mobil setiap tahun, misalnya, Los Angeles, Chigaco, New York, Washington, namun yang dinilai paling besar dan berkelas dunia adalah Detroit Motor Show atau (terdaftar di OICA) dan juga dikenal dengan North American International Auto Show (NAIAS). Pameran yang diselenggarakan di setiap awal tahun,  pada 2011 merupakan yang ke-23.

Kebesaran Detroit bisa dimaklumi. Kota ini merupakan pusat industri mobil Amerika Serikat yang disebut juga “Motor City”. Di sini ketiga merek besar kebanggaan Amerika Serikat, yaitu General Motors (GM), Ford (Dearborn di pinggir Detroit) dan Chrysler (Auburn Hill) berpusat.

Malah, GM, kantor pusatnya yang menjadi salah satu ikon Detroit, bekas Renaissance Hotel, hanya beberapa langkah dari Cobo Centre tempat pameran berlangsung di pusat kota. Pameran berlangsung sampai 23 Januari. Kemarin dan hari ini khusus buat wartawan. Sedangkan 12 dan 13 Januari untuk pelaku industri dan 14 khusus  acara Charity. 

Pameran telah dibuka kamarin pukul 5.00 pagi waktu setempat atau 17 WIB. Produsen pertama yang mendapatkan kehormatan mengadakan jumpa pers adalah Porsche yang memperkenalkan 918RSR Hibrida.

Kendati demikian, upacara pembukaan dilakukan pukul 7.30. Setelah itu diikuti jumpa pers oleh Chrylser, Buick, Ford, Volkswagen, BMW, Audi, Toyota, Audi, Honda, Bentley dan MINI, Tesla, Jeep, Kia, BYD dan Chevrolet yang memperkenalkan mobil konsep dengan teknologi mutakhir dan produk yang siap dipasarkan dalam waktu dekat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com