Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pantai Timur AS Bersiap Hadapi Badai

Kompas.com - 27/12/2010, 07:26 WIB

WASHINGTON, KOMPAS.com - Cuaca teramat dingin berliku-liku mendekati Pantai Timur Amerika Serikat hari Minggu (26/12) mengancam mendatangkan badai salju ke New York City dan New England. Sementara beberapa negara bagian di selatan menetapkan keadaan darurat karena badai salju menyebabkan tabrakan-tabrakan di jalan yang licin.

Mengantisipasi badai itu, ratusan penerbangan di sepanjang koridor timur laut—termasuk pula bandara-bandara utama Newark dan JFK Newark. Kesengsaraan perjalanan dimulai sehari sebelumnya di beberapa bagian selatan, di mana Natal bersalju datang dengan laporan-laporan puluhan tabrakan mobil.

Di Washington DC para pejabat perhubungan mempersiapkan 200 truk garam dan peralatan-peralatan lain untuk menghadapi salju setinggi 15 sentimeter atau lebih yang diperkirakan akan jatuh di kawasan Mid-Atlantic.

Kawasan timur laut diperkirakan akan paling terpukul badai itu. Para ahli meteorologi mengeluarkan sebuah peringatan badai salju bagi New York City untuk hari Minggu dan Senin.

Sebuah peringatan badai salju juga diberlakukan bagi Rhode Island dan sebagian besar Massachusetts bagian timur, termasuk Boston. Sebuah peringatan badai salju dikeluarkan bahwa salju disertai angin kencang sampai 56 km per jam.

Menjelang Minggu dini hari, Maryland, Virginia, dan North Carolina menyatakan keadaan darurat.

”Kami mendesak agar sangat berhati-hati dalam perjalanan. Harap pulang ke rumah segera dan jangan bepergian kalau tidak perlu,” kata Gubernur Virginia Bob McDonnell pada televisi The Weather Channel, Sabtu malam.

Badai besar itu merupakan hasil dari tekanan udara rendah yang meningkat di lepas pantai North Carolina hari Minggu pagi dan menguat menjadi badai besar ketika bergerak ke arah timur laut, demikian menurut Badan Cuaca Nasional AS.

Sistem itu memberi warga Carolina hari Natal bersalju untuk pertama kalinya dalam puluhan tahun. Columbia, South Carolina, mendapatkan Natal dengan cukup salju untuk pertama kalinya sejak catatan cuaca dibuat tahun 1887.

Polisi Patroli Jalan Raya North Carolina menyatakan Sabtu malam bahwa sebagian besar jalan di dan sekitar Asheville tertutup atau sebagian tertutup dengan salju dan es.

Juru bicara badan pengelolaan darurat Julia Jarema mengatakan, para petugas patroli jalan raya di sekitar 20 county paling barat mendapat 350 panggilan dalam 18 jam hari Sabtu. Sebagian besar panggilan itu karena adanya tabrakan.

Juru bicara Polisi Patroli Jalan Raya South Carolina, Bill Rhyne, mengatakan Sabtu malam bahwa salju mulai menutupi jalan-jalan, tetapi ada lebih sedikit kecelakaan dibandingkan pada sebuah malam normal.

”Semua orang ada di rumah,” kata juru bicara polisi ini. ”Ini Natal. Orang mendengarkan peringatan.” (AP/DI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com