Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Foke Sumbang Rp 50 Juta untuk GPIB Immanuel

Kompas.com - 24/12/2010, 21:56 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo alias Foke, ketika berkunjung ke GPIB Immanuel, Jakarta, Jumat (24/12/2010), memberikan sumbangan pembinaan gereja sebesar Rp 50 juta. Uang pembinaan tersebut secara simbolis disampaikan kepada seorang pengurus gereja.

Selain memberikan sumbangan pembinaan gereja, Foke, pada kebaktian malam menyambut Natal, juga menyampaikan ucapan Hari Natal kepada sekitar seribuan jemaat GPIB Immanuel.

"Kami mengucapkan selamat Natal kepada jemaat gereja Immanuel dan seluruh umat kristiani di pelosok Jakarta yang merayakan Natal," kata Foke, didampingi Kapolda Metro Jaya Irjen Sutarman, Panglima Armada Angkatan Darat, Kepala Staf Kodam Jaya, Kepala Garnisun, dan lainnya.

Pada kesempatan tersebut, Foke kembali menegaskan, bahwa setiap warga negara DKI Jakarta berhak menjalankan ibadah sesuai kepercayaannya masing-masing. Foke berharap Natal dapat membawa kedamaian bagi bangsa, negara, dan ibukota DKI Jakarta.

Selain itu, Gubernur juga mengajak jemaat menyambut tahun 2011 dengan cinta kasih, damai, dan suka cita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com