Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Mulai Mendaki Menuju Kamp 1

Kompas.com - 24/12/2010, 18:32 WIB

PLAZA DE MULAS, KOMPAS.com — Dalam pendakian Aconcagua hari ketujuh, tim ekspedisi tujuh puncak dunia mulai bergerak menuju kamp 1 atau Plaza Canada di ketinggian 4.910 meter di atas permukaan laut (4.910 mdpl) setelah empat malam menginap di Plaza de Mulas untuk aklimatisasi. Tim berangkat pada Jumat (24/12/2010) pagi setelah sarapan dan cek peralatan.

Tim menginap di kamp utama Plaza de Mulas (4.300 mdpl) untuk aklimatisasi sebelum menembus ketinggian 5.000 mdpl. Rencananya, tim akan dijadwalkan mendaki ke puncak Aconcagua (6.962 mdpl) pada 28 Desember jika cuaca cerah.

Perjalanan menuju Plaza Canada memerlukan waktu sekitar 3-4 jam melalui medan tanah berbatu yang terjal. Tim akan menginap sehari di Plaza Canada sebelum bergerak ke kamp 2 atau Nido de Condores (5.334 mdpl) dan menginap dua hari untuk aklimatisasi.

Setelah itu, tim bergerak menuju Camp Colera di ketinggian sekitar 5.900 mdpl. Awalnya, tim akan menginap di Camp Berlin atau kamp 3 di ketinggian 5.800 mdpl. Namun, terdapat perubahan rencana karena Camp Colera lebih dekat ke puncak.

Dalam perjalanan dari Plaza de Mulas menuju Camp Colera, anggota tim, baik dari media maupun pendaki, akan menggunakan porter untuk mengangkut sebagian barang untuk tidur, peralatan pendakian es, dan peralatan pengiriman berita.

Sebelumnya, tim juga telah melakukan aklimatisasi ke Plaza Canada pada Rabu (22/12/2010) lalu saat masih menginap di Plaza de Mulas. Dalam aklimatisasi tersebut, beberapa anggota tim terkena sakit kepala dan sesak napas, gejala penyakit ketinggian.

Namun, koordinator pemandu dari Aymara, Andres Girotti, mengatakan bahwa kondisi itu merupakan hal yang normal asalkan sakitnya masih dalam taraf ringan. “Yang terpenting adalah minum air yang banyak,” ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com