Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xanana Berharap Timor Leste Masuk ASEAN

Kompas.com - 09/12/2010, 12:43 WIB

BALI, KOMPAS.com - Perdana Menteri Timor Leste Xanana Gusmao berharap kepemimpinan Indonesia dalam keanggotaan Negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) bisa mempercepat Timor Leste sebagai anggota kesebelas ASEAN.

"Saya harapkan, di masa kepemimpinan Indonesia, permohonan Timor Leste sebagai anggota ASEAN bisa dikabulkan," tandas Xanana saat memberikan pidato dalam Forum Demokrasi Bali (Bali Democracy Forum/BDF) di Nusa Dua, Bali, Kamis (9/12/2010) siang Wita. Sebelumnya, BDF ketiga dibuka oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Presiden Yudhoyono yang hadir sebagai pimpinan sidang pertama BDF menyatakan harapannya juga agar Timor Leste bisa diproses segara sebagai anggota baru ASEAN bersama negara ASEAN lainnya.

Semalam, dalam pertemuan dengan Presiden Yudhoyono di salah satu ruang di hotel tempat Presiden Yudhoyono menginap, menurut Juru Bicara Presiden Julian Aldrin Pasha, PM Timor Leste akan mempercepat pendaftarannya sebagai anggota ASEAN.

Sebelumnya, Timor Leste merencanakan untuk mendaftar resmi sebagai anggota ASEAN pada tahun 2012 mendatang. Namun, kemudian dipercepat menjadi tahun 2011.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com