Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jasa Raharja: Korban Tewas 36 Orang

Kompas.com - 02/10/2010, 15:25 WIB

PEMALANG, KOMPAS.com — Jumlah korban tewas akibat kecelakaan KA Senja Utama yang ditabrak dari belakang oleh KA Argo Bromo Anggrek di Petarukan, Pemalang, Jawa Tengah, sampai Sabtu (2/10/2010) petang ini tercatat 36 orang.

Kepala Bagian Teknik PT Jasa Raharja Cabang Jawa Tengah AV Heru Saptowo kepada Kompas mengungkapkan, dari 36 korban tewas tersebut, dua orang belum teridentifikasi. Sementara jumlah korban luka-luka tercatat 31 orang.

Para korban luka dirawat tersebar di tiga rumah sakit di Pemalang, yaitu RS Santa Maria, RSUD Ashari, dan RS Islam Taman Pemalang.

Sapto menambahkan, Jasa Raharja akan memberikan santunan kepada keluarga korban yang meninggal dunia sebesar Rp 50 juta dan kepada korban yang dirawat di rumah sakit maksimal Rp 10 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

    Terpopuler

    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com