Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perempuan Pun Dibom Serdadu Israel

Kompas.com - 14/07/2010, 06:29 WIB

GAZA, KOMPAS.com - Serangan bom Angkatan Darat Israel menewaskan seorang perempuan Palestina dan melukai dua saudaranya di Jalur Gaza Tengah, Selasa (13/7/2010).

Pembunuhan terhadap warga Palestina di desa Johar a-Deek dekat perbatasan Gaza-Israel itu justru dibela seorang juru bicara militer negara Zionis Israel.

Juru bicara militer itu mengatakan, ketiga warga Palestina itu ditembak karena dicurigai mau menyerang. Kekejian pasukan Israel terhadap warga Palestina tidak berdosa bukan baru kali ini saja terjadi.

Dalam serangannya ke Jalur Gaza yang dikuasai Hamas selama 22 hari pada Desember 2008-Januari 2009, sedikitnya 1.300 orang, termasuk 400 anak Palestina tewas.

Jumlah warga Palestina yang terluka akibat serangan udara Israel itu tercatat 5.300 orang.

Selain korban jiwa, ribuan rumah warga, gedung sekolah, rumah sakit, dan gedung PBB juga hancur lebur akibat serangan Israel dengan total nilai kerugian diperkirakan 476 juta dolar Amerika Serikat.

Sebaliknya, Israel mengklaim jumlah korban tewas di pihaknya dalam konflik bersenjata dengan Hamas itu hanya 13 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com