Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalai Lama tentang Skandal Tiger Woods

Kompas.com - 22/02/2010, 14:31 WIB

BEVERLY HILLS, KOMPAS.com — Pemimpin spiritual Tibet, Dalai Lama, mengaitkan permasalahan yang menyelimuti pegolf dunia Tiger Woods dengan pentingnya disiplin diri.

Saat tampil pertama kali di depan publik untuk menjelaskan skandal perselingkuhannya, Tiger Woods banyak berbicara tentang nilai-nilai agama Buddha yang pernah diterimanya dari ibu kandungnya, Kutilda. Woods menyebut dirinya telah menyimpang jauh dari semua ajaran tersebut.

Dalai Lama mengaku tidak mengikuti kasus yang menimpa Woods. Ia tdiak mengetahui skandal perselingkuhan Woods dengan banyak wanita. Ketika dijelaskan, Dalai Lama mengaitkan hal tersebut dengan miskinnya pengendalian diri.

"Semua agama mempunyai ide yang sama saat berbicara soal perzinahan," ujar Dalai Lama. "Apakah itu dalam agama Buddha atau yang lain, disiplin diri merupakan hal terpenting. Disiplin diri dengan kesadaran dan konsekuensi," katanya.

Sementara Woods dalam konferensi persnya, Jumat (19/2/2010) lalu, mengatakan hal serupa. Pegolf terkaya di dunia ini berujar, saat ini dirinya telah menyimpang jauh dari nilai-nilai Buddha yang selama ini membesarkannya. "Buddha mengajarkan bahwa menginginkan hal-hal di luar diri kita dapat menyebabkan ketidakbahagiaan dan tidak bermanfaat untuk keamanan diri. Ini mengajarkan saya untuk berhenti mengikuti setiap dorongan dan belajar menahan diri," papar Woods.

Suami Elin Nordegren ini mengatakan, ia berencana untuk mendedikasikan kembali dirinya bagi agama di wilayah Timur. Woods menambahkan, dirinya berutang banyak kepada orang-orang terdekatnya "untuk menjadi orang yang lebih baik." 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com