Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wah... Wah... Presiden Sudan Dilempar Sepatu?

Kompas.com - 26/01/2010, 03:55 WIB

KHARTUM, KOMPAS.com — Entah apa yang ada di benak Presiden Sudan Omar Hassan Al Bashir, boleh jadi ia mungkin sangat malu setelah Senin kemarin seorang pria melemparnya dengan sepatu dalam sebuah konferensi publik di ibu kota. Melemparkan sepatu adalah penghinaan dalam budaya Arab.  

Seorang saksi mengatakan, pria tak dikenal itu ditahan oleh sekitar 10 pengawal presiden meski sepatu yang dilemparnya tak mengenai orang yang diburu oleh pengadilan pidana internasional atas kejahatan perang yang dilakukannya di wilayah Darfur.

Kantor berita negara Suna melaporkan, tidak jelas mengapa pria itu melemparkan sepatu saat menghadiri konferensi. Kuat dugaan, dia mengalami masalah dengan kejiwaan.

Dalam budaya Arab, menunjukkan telapak sepatu (melempar) kepada seseorang merupakan sesuatu yang kasar. Utuk menjalankan ibadah, sepatu mesti ditinggalkan di depan pintu masjid.

Mantan Presiden AS George W Bush sebelumnya juga menerima penghinaan serupa ketika tahun 2008 seorang wartawan Irak melemparkan kedua sepatu kepadanya. "Orang itu dekat dengan podium dan melemparkan sepatu, tapi tidak mengenainya," kata seorang saksi.

Ia mengatakan, insiden itu tampaknya mengejutkan puluhan pejabat yang berkumpul untuk konferensi membicarakan rencana strategis memerintah Sudan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com