Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gus Dur Berpesan agar PKB Bersatu Lagi

Kompas.com - 30/12/2009, 23:55 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat dalam kondisi kritis, Gus Dur ternyata tidak henti memikirkan masalah bangsa. Bahkan mengenai nasib PKB, partai yang didirikannya, Gus Dur ternyata berharap agar bisa bersatu kembali.

Hal itu diungkapkan Sekjen PKB, Lukman Edy yang Rabu malam ikut melayat ke rumah duka di RT 2 RW 5 Jalan Warmusila Gang Almunawaroh, Ciganjur.

"Kematian KH Abdurrahman Wahid, Rabu (30/12), ternyata tidak hanya membawa duka bagi banyak orang. Tapi juga menyatukan perpecahan di tubuh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)."

Kemarin tidak hanya orang-orang dekat Gus Dur yang satu kubu di PKB yang datang melayat, tapi orang-orang PKB kubu Muhaimin Iskandar yang berseberangan dengannya juga datang.

Lukman yang tadi malam melayat mengatakan, dirinya dan Gus Dur sempat berdiskusi panjang mengenai banyak hal. Mulai dari masalah kenegaraan seperti perkembangan kasus Century sampai masalah internal PKB.

Malah terkait masalah PKB, kata Lukman, ada satu harapan Gus Dur untuk melakukan rekonsiliasi. Hal itu merupakan kesepahaman pembicaraan dirinya dengan Gus Dur yang menginginkan PKB kembali utuh.

Kini dengan kematian Gus Dur, dia mengakui akan makin berat melakukan rekonsiliasi. Semuanya tergantung apakah pesan Gus Dur soal keinginan rekonsiliasi itu sampai kepada semua tokoh PKB, khususnya para kiai yang berseberangan.

"Kalau pesannya tersampaikan, itu bisa menjadi spirit bersama," ujarnya.

Lukman mengatakan, dirinya hanya ingin mentransformasikan pesan Gus Dur saat terakhir bersamanya. Karena hari-hari terakhir pertemuannya dengan Gus Dur membicarakan tentang rekonsiliasi. "Dengan kepergian Gus Dur ada satu pekerjaan yang ditinggal. Itu amanah beliau," imbuhnya.

Menurut Lukman, pihaknya yang meminta Gus Dur untuk memfasilitasi rekonsiliasi. Hal itu disambut baik Gus Dur dengan menyuruh untuk mengajak semua warga PKB membicarakannya.

Lukman sendiri terakhir bertemu Gus Dur sekitar sepekan lalu sebelum Gus Dur ke Jombang.
Menurut Lukman, kepergian ke Jombang itu juga merupakan salah satu pertanda "kepulangan" Gus Dur. Sebab Gus Dur ngotot melakukan perjalanan ke Jombang dan Rembang meski telah dilarang dokter.

"Hal itu menjadi salah satu bahan pembicaraan para kiai di sana. Malah ada yang nyeletuk kalau, ziarah Gus Dur yang dipaksakan itu seperti ziarah terakhir Gus Dur."

"Banyak sekali tanda-tandanya. Seperti teman saya di PKB, diberi pesan gurunya agar secepatnya minta maaf ke Gus Gur," ujarnya tanpa mau menyebut nama teman yang dimaksudnya.

Sementara itu, bagi Lukman Edy sendiri Gus Dur dianggapnya sebagai guru. "Gus Dur sampai akhir hayatnya tetap jadi guru saya. Dia guru politik dan guru bangsa juga," tukasnya. (NDA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fakta-Fakta Istana Merdeka, Tempat Soeharto Nyatakan Berhenti dari Jabatannya 26 Tahun Lalu

Fakta-Fakta Istana Merdeka, Tempat Soeharto Nyatakan Berhenti dari Jabatannya 26 Tahun Lalu

Nasional
Bobby Nasution Gabung Gerindra, Politikus PDI-P: Kita Sudah Lupa soal Dia

Bobby Nasution Gabung Gerindra, Politikus PDI-P: Kita Sudah Lupa soal Dia

Nasional
Kunjungi Pentagon, KSAD Maruli Bahas Latma dan Keamanan Pasifik dengan US Army

Kunjungi Pentagon, KSAD Maruli Bahas Latma dan Keamanan Pasifik dengan US Army

Nasional
Di WWF Ke-10, Jokowi Ungkap 3 Komitmen Indonesia untuk Wujudkan Manajemen Sumber Daya Air Terintegrasi

Di WWF Ke-10, Jokowi Ungkap 3 Komitmen Indonesia untuk Wujudkan Manajemen Sumber Daya Air Terintegrasi

Nasional
Terdakwa Sadikin Rusli Dituntut 4 Tahun Penjara Kasus Pengkondisian BTS 4G

Terdakwa Sadikin Rusli Dituntut 4 Tahun Penjara Kasus Pengkondisian BTS 4G

Nasional
Di WWF 2024, Pertamina NRE Paparkan Upaya Mencapai Pertumbuhan Bisnis Rendah Emisi

Di WWF 2024, Pertamina NRE Paparkan Upaya Mencapai Pertumbuhan Bisnis Rendah Emisi

Nasional
Tak Diundang ke Rakernas PDI-P, Jokowi: Ditanyakan ke yang Tak Mengundang, Jangan Saya

Tak Diundang ke Rakernas PDI-P, Jokowi: Ditanyakan ke yang Tak Mengundang, Jangan Saya

Nasional
Akrab dengan Puan di Bali, Jokowi: Sudah Lama Akrab dan Baik dengan Mbak Puan

Akrab dengan Puan di Bali, Jokowi: Sudah Lama Akrab dan Baik dengan Mbak Puan

Nasional
Jaksa: Eks Anggota BPK Achsanul Qosasi Kembalikan Uang Rp 40 Miliar dalam Kasus Korupsi BTS 4G

Jaksa: Eks Anggota BPK Achsanul Qosasi Kembalikan Uang Rp 40 Miliar dalam Kasus Korupsi BTS 4G

Nasional
WIKA Masuk Top 3 BUMN dengan Transaksi Terbesar di PaDi UMKM

WIKA Masuk Top 3 BUMN dengan Transaksi Terbesar di PaDi UMKM

Nasional
Nadiem Janji Batalkan Kenaikan UKT yang Nilainya Tak Masuk Akal

Nadiem Janji Batalkan Kenaikan UKT yang Nilainya Tak Masuk Akal

Nasional
KPK Periksa Mantan Istri Eks Dirut Taspen Antonius Kosasih

KPK Periksa Mantan Istri Eks Dirut Taspen Antonius Kosasih

Nasional
Bobby Resmi Gabung Gerindra, Jokowi: Sudah Dewasa, Tanggung Jawab Ada di Dia

Bobby Resmi Gabung Gerindra, Jokowi: Sudah Dewasa, Tanggung Jawab Ada di Dia

Nasional
Kapolri Diminta Tegakkan Aturan Terkait Wakapolda Aceh yang Akan Maju Pilkada

Kapolri Diminta Tegakkan Aturan Terkait Wakapolda Aceh yang Akan Maju Pilkada

Nasional
Jelaskan ke DPR soal Kenaikan UKT, Nadiem: Mahasiswa dari Keluarga Mampu Bayar Lebih Banyak

Jelaskan ke DPR soal Kenaikan UKT, Nadiem: Mahasiswa dari Keluarga Mampu Bayar Lebih Banyak

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com