Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gangguan Iran di Afganistan Tak Berarti

Kompas.com - 03/12/2009, 06:29 WIB

WASHINGTON,KOMPAS.com - Menteri Pertahanan AS Robert Gates menyatakan, keinginan Iran menjadi 'pengganggu' bagi pasukan sekutu AS yang hadir di Afganistan tidak bisa dilakukan, karena bantuan Iran kepada Taliban sejauh ini kecil dan tak berarti.
    
"Kami tentu memiliki bukti mengenai keterlibatan Iran, terutama di bagian barat Afganistan," kata Gates kepada anggota parlemen pada suatu dengar pendapat.

"Itu relatif masih kecil --sehingga membuatnya jadi sumbangan yang relatif kecil dan tak berarti bagi upaya Taliban."

Iran, yang berpaham Syiah, bukanlah sekutu yang nyaman bagi faksi santri Taliban, yang beraliran Sunni, tapi banyak pengulas menyatakan Teheran mungkin memberi dukungan untuk memaksa dan membuat kesal pasukan AS di Afganistan.
   
Gates mengatakan Iran sebagian tertahan oleh keinginannya untuk memiliki hubungan bersahabat dengan pemerintah Afganistan. "Namun tak ada keraguan mereka ingin membuat kami sakit," kata Gates.
   

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com